Sekitar 5.000 karateka memadati lapangan sepakbola Gandhi Memorial Scholl, Kemayoran, Jakarta, Sabtu(9/4/2011). Para karateka yang terdiri dari anak-anak hingga orang tua tersebut sedang menghadiri rangkaian kegiatan HUT Forki ke-47.
Ketua Umum PB Forki Hendardji Soepandji yang memimpin langsung kegiatan perayaan Forki tersebut juga memberikan penghargaan kepada 44 tokoh nasional yang telah ikut membesarkan
Forki.Ketua Umum PB Forki Hendardji Soepandji yang memimpin langsung kegiatan perayaan Forki tersebut juga memberikan penghargaan kepada 44 tokoh nasional yang telah ikut membesarkan
Para penerima penghargaan di antaranya Menpora Andi Mallarangeng, Mendiknas Muhammad Nuh, Mendagri Gamawan Fauzi, Kelapa Staf Angkatan Darat George Toisutta dan Ketua Umum KONI/KOI Rita Subowo serta para sesepuh Forki diantaranya Widjojo Sujono yang menjadi pendiri sekaligus ketua umum Pb Forki pertama (1972-1976 hingga Luhut Binsar Panjaitan, ketua umum PB Forki periode 1984-1997.
Sementara itu dari kalangan sponsor yang diberi penghargaan terdiri dari Direktur Bank BRI Sofyan Basir dimana Bank BRI adalah bapak angkat cabang Karate dalam mensukseskan SEA Games 2011. Sesepuh karate Dr Oesman Sapta mendapat penghargaan kara jasa besarnya terhadap karate Indonesia baik sebagai ketua umum KKI maupun sebagai sponsor event Forki, termasuk menggelar kejuaraan nasional OSO Cup 2011.
Sumber: www.tribunnews.com
"Para tokoh ini banyak berjasa terhadap perkembangan karate Indonesia, Mereka telah membantu membangun dan membesarkan karate Indonesia," ungkap Hendardji Soepandji.
Selain memberikan penghargaan, peringatan HUT Forki ke-47 ini menjadi simbol kebersamaan karate. Karena, 5000 karate yang hadir dalam momen itu adalah berasal dari 25 perguruan yang ada di bawah naungan Forki.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan Anda berkomentar, namun tetap jaga kode etik dan menghindari spam